Sabtu, 12 Mei 2012

Motifasi dari Hukum Ohm

  Semua pasti pernah mendengar hukum ohm, sejak SMP dan SMA hukum dasar ilmu elektro itu digunakan. kalo yang lupa hukum ohm adalah suatu pernyataan bahwa besar arus listrik yang mengalir melalui sebuah penghantar selalu berbanding lurus dengan beda potensial yang diterapkan kepadanya. atau secara matematisnya bisa dituliskan sebagai berikut : V=I*R.
ket : V : Tegangan
        I : Arus
        R : Hambatan

 Jika diibaratkan sebuah sungai maka tegangan adalah kemiringan sungai, arus adalah arus sungai yang mengalir karena ada kemiringan (tegangan) dan hambatan adalah bebatuan di sungai yang mampu menghambat mengalirnya sungai. Tidak akan ada air yang mengalir jika tidak ada kemiringan, dan aliran air tidak akan deras jika tidak ada hambatanya.
  Dalam kehidupan, potensi besar jika sering di beri hambatan, jika hamabatannya besar (R) maka kita harus tingkatkan usaha atau keinginan kita (I) agar goal kita tercapai. Berdo'alah meminta ketangguhan hati saat mendapatkan ujian yang besar, jangan berdoa minta ujian yang kecil.

1 komentar: